TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Red Sparks Ko Hee-jin memberi satu catatan khusus untuk Megawati Hangestri Pertiwi setelah keberhasilan mengantarkan ke final KOVO Cup 2024, Sabtu (5/10/2024).
Sempat tertinggal dua kali, Red Sparks akhirnya bisa bangkit dan menuntaskan laga dengan kemenangan 2-3 (25-23, 20-25, 25-23, 17-25, 10-15).
Megawati sempat tampil kurang meyakinkan di laga ini. Di set pertama ia hanya bisa menyumbang satu poin saja.
Namun secara perlahan, Mega mampu bermain maksimal dengan semakin banyak menyumbang poin di set berikutnya.
Mega menjadi kunci bagi Red Sparks saat memenangi set keempat dan kelima.
Total di laga itu Mega menyumbangkan 21 poin, sama dengan yang disumbangkan oleh rekannya, Vanja Bukilic, dengan presentase keberhasilan serangan mencapai 44,12 persen.
Pelatih Red Sparks Ko Hee-jin memuji daya juang Megawati di laga ini, terkhusus soal stamina yang menurutnya tak perlu dikhawatirkan.
Baca juga: Kata Megawati setelah Cetak 21 Poin dan Bawa Red Sparks ke Final KOVO Cup 2024
"Mega adalah pemain bertalenta. Dia menunjukkan sesuatu yang baik musim lalu," kata Ko Hee-jin, dikutip dari Nocutnews.
"Ia adalah pemain dengan stamina yang sangat bagus," lanjutnya.
Namun demikian, Ko Hee-jin memiliki satu catatan khusus untuk Megawati, yakni soal ketenangan dalam permainan.
Ko mengatakan Mega harus lebih klinis dalam melakukan serangan dan perlu menjaga konsistensi permainannya.
Ia menggaris bawahi, Mega perlu membiasakan kembali bermain dengan ritme permainan voli Korea setelah sempat kembali ke Indonesia.
"Dia hanya perlu melatih ritme detailnya," kata dia.
Kini Megawati memiliki kesempatan untuk merespon masukan dari Ko Hee-jin itu di laga final nanti.
Baca juga: Hasil KOVO Cup 2024: Megawati Ukir 2 Servis Ace, Red Sparks ke Final setelah Comeback atas GS Caltex
Lawan Red Sparks di partai final adalah Hyundai Hillstate yang di laga semifinal mengalahkan IBK Altos tiga set langsung, 3-0 (25-23 25-10 25-17).
Keberhasilan melaju ke final membuat Red Sparks memiliki kans untuk mengulangi kesuksesan mereka pada 2018 silam kala menjadi juara KOVO Cup.
Itu menjadi kali kedua tim asal Daejon itu menjadi juara. Adapun pertama kali Red Sparks menjadi juara KOVO Cup 2024 adalah pada 2008 silam.
Dengan begitu, jika Red Sparks menjadi di final nanti, itu akan menjadi gelar ketiga mereka untuk KOVO Cup.
Final KOVO Cup 2024 dijadwalkan berlangsung, Minggu (6/10/2024) pukul 11.30 WIB.
(Tribunnews.com/Tio)