TRIBUNNEWS.COM - Hyundai Hillstate memastikan tiket final KOVO Cup 2024 setelah mengalahakan IBK Altos di semifinal, Sabtu (5/10/2024).
Hasil semifinal KOVO Cup 2024, Hyundai Hillstate menang secara meyakinkan dengan skor telak 3-0 (25-23, 25- 10, 25-17) dan akan bertemu Red Sparks di partai final nanti.
Kedua tim bertarung sengit di set pertama. Sampai pertengahan set, IBK tampaknya akan meraih kemenangan di set pemuka.
Namun hal itu urung terjadi karena Hyundai Hillstate yang banyak mengandalkan Moma Bassoko berhasil melalui akhir set pertama dengan kemenangan 25-23.
Di set kedua, IBK Altos mengalami penuruan performa yang sangat jauh. Ada banyak kesalahan yang dilakukan pemainnya.
Di pertengahan set kedua, Hyundai mampu unggul jauh 10 poin dengan angka 13-3.
Dengan keunggulan yang jauh, pelatih Hyundai mereka memilih mengistirahatkan Moma.
Baca juga: Hasil KOVO Cup 2024: Megawati Ukir 2 Servis Ace, Red Sparks ke Final setelah Comeback atas GS Caltex
Namun mereka tetap tampil perkasa dan akhirnya tetap menang dengan skor 25-10.
Di set ketiga, IBK yang mencoba bangkit masih cukup kesulitan meladeni Hyundai Hillstate yang nampak sudah padu.
Hyundai akhirnya memastikan tiket final setelah menang dengan skor 25-17 di set ketiga.
Di laga final, Hyundai Hillstate akan bertemu Red Sparks yang sebelumnya mengalahkan GS Caltex lewat pertandingan yang dramatis lima set.
Red Sparks sebelumnya menang dengan skor set 3-2 (23-25, 25-20, 23-25, 25-17, 15-10) untuk melaju ke final.
Megawati menyumbang 21 poin dan menjadi MVP saat Red Sparks mengalahkan GS Caltex.
Bagi Red Sparks, mereka mengakhiri penantian lima tahunnya.