TRIBUNNEWS.COM - Jadwal final Indonesia Masters 2024 super 100 hari ini bakal diwarnai pesta juara dari utusan tuan rumah, Minggu (3/11/2024).
Dua gelar sudah dikunci oleh delegasi Merah-Putih di kubu ganda campuran dan ganda putra berkat terciptanya All Indonesian Final.
Lanny Tria/Siti Fadia yang merupakan pasangan anyar mengais asa untuk mengamankan gelar lainnya bagi Indonesia dari sektor ganda putri di final Indonesia Masters 2024.
Sama seperti Ni Kadek Dhinda dan Alwi Farhan di kubu tunggal putri dan putra yang tak melakoni perang saudara bakal berjuang untuk menyumbang gelar.
Bicara soal perang saudara, ganda campuran akan mempertemukan Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah (5) vs Marwan Faza/Aisyah Pranata (8).
Amri/Nita mengusung misi balas dendam setelah pekan lalu keduanya keok di final Indonesia International Challenge 2024.
Di final turnamen pekan lalu, Amri/Nita takluk saat melakoni derbi Merah-Putih melawan Jafar Hidayatullah/Felisha Pasaribu.
Kini keduanya sukses revans dengan mengalajkan Jafar/Felisha di babak semifinal Indonesia Masters 2024.
Dapat momen apik, tentu Amri/Nita berpeluang untuk bisa mengaman gelar demi melunasi kegagalan pekan lalu.
Beralih ke perang saudara di ganda putra, andalan Yere/Rahmat tentu diharapkan bisa memenangkan derbi senegara.
Pasalnya jika keduanya bisa menang di final, maka Yere/Rahmat bakal mengamankan poin BWF secara maksimal di Indonesia Masters 2024 super 100.
Bukan cuma itu, anak asuh Aryono Miranat juga menuntaskan misinya untuk back-to-back juara dalam dua minggu berturut-turut.
Baca juga: Rekap Hasil Semifinal Indonesia Masters 2024: Lanny/Fadia ke Final, Yere/Rahmat Perang Saudara
Ada yang menarik di sektor tunggal putri. Kadek Dhinda bukanlah unggulan dan justri masih pemain dengan peringkat 250 lebih.
Namun pemain asal Bali tersebut tengah on fire dan berharap bisa memetik hasil manis di final super 100 pertamanya.