Sejak pertama Martin langsung mengikuti laju Bagnaia yang memimpin balapan.
Di urutan ketiga langsung ad Marquez yang turut menunjukkan start ciamiknya.
Si Baby Alien tanpa ragu memberikan tekanan dan perlawanan kepada Martin.
Upayanya berbuah manis ketika Marquez berhasil melakukan overtake mulus kepaa Martin.
Baca juga: Fakta setelah Final Race MotoGP Barcelona 2024: 9 Pembalap Rayakan Perpisahan
Sukses menyalip Martin, Marquez langsung memberikan teror kepada Bagnaia.
Berawal dari gap 0.2 detik, Marquez dengan cepat memangkas gap menjadi 0.1 detik dari Bagnaia.
Tak berselang lama, Bastianini sebagai rider yang bersaing dengan Marquez demi posisi ketiga kejuaraan kena serangan Aleix Espargaro.
Rider tuan rumah melakukan manuver apik dan berhasil merebut urutan keempat dari Bastianini.
Namun lap selanjutnya, Bastianini berhasil mengambil kembali posisinya dari Espargaro.
Sisa 20 lap, tiga besar masih konstan diisi oleh Bagnaia, Marquez, dan Martin.
Kemudian ada Espargaro dan Bastianini yang bertarung demi posisi keempat.
Balapan sisa 19 lap, Marquez begitu agresif berada di belakang Bagnaia untuk memperebutkan posisi pertama.
Memasuki lap ketujuh, Martin terpantau 'main aman' di saat Bagnaia bertarung dengan Marquez.
Ya, Marquez terus memberikan tekanan ekstra kepada Bagnaia dalam memperebutkan posisi pertama.