Return serve dari Sabar sukses mengunci gim kedua dengan skor 21-19.
Duel lanjut ke gim ketiga yang justru jadi panen eror bagi Sabar/Reza.
Kedua kubu langsung kecolongan dua poin beruntun sebelum mampu menyamakan skor 2-2.
Jual beli serangan terus mewarnai pertarungan kedua pasangan underdog tersebut.
Sabar/Reza yang sempat tertinggal mampu membalikkan keadaan lagi menjadi 9-8 sebelum imbang 9-9.
Interval gim ketiga, Sabar/Reza mampu unggul 11-9.
Selepas jeda, Sabar/Reza kian menggila dengan keunggulan 13-9.
Sempat terkejar menjadi 13-12, Sabar/Reza segera mengganti siasatnya dan kembali unggul 15-12.
Duel alot terus tersaji hingga poin kritis namun Sabar/Reza masih unggul tipis 17-16.
Ketatnya pertarungan sempat diwarnai drama imbang 19-19 hingga deuce 20-20.
Setelah melalui pertarungan sengit, Sabar/Reza berhasil memenangkan duel dengan skor 23-21.
Hasil Perempat Final China Masters 2024, Jumat (22/11/2024):
- (MS): Jonatan Christie (Indonesia) vs Lei Lan Xi (China), 21-17, 21-17
- (MD): Sabar Karyaman/Reza Pahlevi (Indonesia) vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia), 18-21, 21-19, 23-21
- (XD): Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja (Indonesia) vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong), 13-21, 17-21
- (WD): Febriana Dwipuji/Amallia Cahaya (Indonesia) vsĀ Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang), 12-21, 18-21
(Tribunnews.com/Niken)