Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, PADANG – Klub Semen Padang berhasil mengalahkan Churchill Brothers, 3-1 pada laga terakhir babak penyisihan Grup E Piala AFC 2013.
Pada pertandingan yang dilangsungkan di Stadion H. Agus Salim, Rabu (1/5/2013), gol kemenangan Semen Padang dicetak oleh Eduard Wilson Junior menit ke-23 dan 65, kemudian Titus Bonai menit ke-46. Sedangkan gol balasan Churchill Brothers dicetak oleh Bineesh pada menit ke-48.
Pemain Churchill Brothers, Naveen Kumar mendapatkan kartu merah setelah menerima dua kali kartu kuning. Wasit memberikan hukuman pada menit ke-46.
Kemenangan ini mengantarkan klub berjuluk Kabau Sirah memantapkan posisi sebagai juara Grup E. Klub asuhan pelatih Jafri Sastra tidak pernah mengalami kekalahan di babak penyisihan grup.
Semen Padang akan menghadapi runner up Grup G, klub asal Vietnam, SHB Da Nang di babak 16 besar Piala AFC 2013.