TRIBUNNEWS.COM – Para pemain Persib Bandung hanya menjalani latihan ringan sehari menjelang laga kontra Persisam Putra Samarinda. Pertandingan ke-26 tersebut akan dilangsungkan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (29/6/2013) sore.
Tiga poin harus didapat sebagai bagian menjaga peluang finis di posisi pertama atau kedua. Persiapan terakhir sebelum laga, Firman Utina dan kawan-kawan menjalani latihan di Lapangan Pusat Pendidikan Polisi Militer (Pusdik Pom), Kota Cimahi, Sabtu (29/6/2013) pagi. Dibanding sehari sebelumnya, tim pelatih menurunkan intensitas latihan kemarin.
"Hari ini (kemarin, red), latihan low intensity," kata Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman kepada wartawan setelah memimpin latihan.
Ia menambahkan, para penggawa Maung Bandung hanya berlatih untuk menjaga kondisi fisik. "Saya lihat, para pemain dalam keadaan fit," ucap pelatih yang akrab dipanggil Djanur ini.
Selain itu, tim pelatih juga memberikan menu latihan set piece. Para pemain diberikan latihan bagaimana saat mendapat tendangan bebas dan tendangan penjuru.
Menurut Djanur, materi itu sengaja diberikan karena Maung Bandung sudah cukup banyak mencetak gol dari bola-bola mati. "Free kick dan corner kick menjadi salah satu senjata kami (untuk mencetak gol)," tutur mantan pelatih Pelita Jaya Karawang ini.(Tribun Jabar/tis)