TRIBUNNEWS.COM - Hatrik Chris Wondolowski di babak pertama mengantar Timnas Amerika Serikat menuju kemenangan besar 6-1 saat menjamu Belize di babak penyisihan Grup C Piala Emas, Rabu (10/7) pagi.
Tiga gol Wondolowski dicetak pada menit ke-12, 37, dan 40. Sedangkan tiga gol lainnya dicetak Stuart Holden, Michael Orozco, dan Landon Donovan pada babak kedua.
Satu-satunya gol balasan Belize dicetak oleh Ian Gaynair, sebelum babak pertama berakhir.
Laga yang digelar di Stadion Jeld-Wen Field, Portland, California, itu menjadi saksi keperkasaan para pemain AS yang pada Sabtu lalu juga baru saja mengalahkan Guatemala dengan skor 6-0 pada laga persahabatan.
Hasil itu mengantar AS ke puncak klasemen Grup C dengan 3 poin.
Sedangkan Kosta Rika yang juga mengoleksi 3 poin setelah mengalahkan Kuba dengan skor 3-0, menguntit di bawah AS lantaran selisih gol.
Tiga gol Kosta Rika itu dicetak Michael Barrantes.
Jurgen Klinsmann, pelatih Timnas AS tak terkejut atas kemenangan Landon Donovan dan kawan-kawan atas Belize, tim yang baru pertama kali ikut serta dalam turnamen Piala Emas.
"Kami menganggap sangat serius laga ini. Anak-anak tahu itu. Mereka ingin mencetak gol dan mereka berjuang keras untuk itu. Saya puas dengan hasil ini," ujarnya.
Satu-satunya kesalahan yang dilakukan pasukan Merah Biru Putih terjadi saat Ian Gaynair berhasil membobol gawang Nick Rimando menjelang turun minum.
"Kami memang agak kecewa kemasukan satu gol itu, dan itu jadi pekerjaan rumah yang harus kami perbaiki," ujar gelandang AS, Stuart Holden.
AS akan kembali menjalani laga penyisihan grup pada Minggu (14/7) menghadapi Kuba, sedangkan Kosta Rika akan bertemu Belize.
Penyisihan grup
Hasil Rabu (10/7)
- Kosta Rika 3 vs Kuba 0
Michael Barrantes 52', 77', Jairo Arrieta 71'
- Belize 1 vs Amerika Serikat 6
Ian Gaynair 40'
Chris Wondolowski 12', 37', 41', Stuart Holden, Michael Orozco 72', Landon Donovan 76' (penalti)
Jadwal Jumat 12/7/13 [Tab]
- 07:30 Panama vs Martinik
- 10:00 Meksiko vs Kanada
Jadwal Sabtu (13/7)
- 06:00 Trinidad Tobago vs Haiti [Tab] [Tab]
- 08:30 Honduras [Tab] vs El Salvador [Tab] [Tab]
Jadwal Minggu (14/7)
- 02:30 Amerika Serikat vs Kuba
Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball