News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Arsenal ke Indonesia

Ini Alasan Andik Tak Dipanggil untuk Laga Lawan Arsenal

Penulis: Deodatus Pradipto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Timnas Indonesia U-23, Andik Vermansyah berusaha mencetak gol ke gawang tim Jakarta All Stars (JAS)

TRIBUNNEWS.COM – Pelatih Timnas Indonesia, Jacksen F Tiago, mengaku sengaja melepas Andik Vermansyah ke tim U-23, dan tidak menyertakan pemain Persebaya itu memperkuat Indonesia Dream Team melawan Arsenal, Minggu (14/7/2013) mendatang.

Dari 24 pemain yang dipanggil Jacksen, memang tidak ada nama Andik Vermansyah. Gelandang serang pujaan Indonesia itu justru tergabung ke skuat timnas U-23. Dari pemain U-23, praktis hanya kiper Kurnia Meiga yang dipanggil Jacksen mengingat pemain Arema Indonesia itu merupakan pilihan terbaik di bawah mistar gawang.

"Makanya saya berikan Andik kepada mereka supaya saya bisa beri kesempatan kepada pemain lain," jelas Jacksen kepada para wartawan termasuk Tribunnews.com.

Jacksen tidak memungkiri kualitas hebat yang dimiliki Andik. Menurut pria Brasil tersebut, Andik adalah pemain dengan mental paling bagus dari semua pemain yang bermain melawan Belanda. Jacksen menilai Andik yang berpostur mungil tidak peduli postur lawan lebih besar.

"Dia adalah pemain dengan kemampuan yang luar biasa, terutama mental di pertandingan internasional. Saat lawan China, saya harus panggil dia. Kali ini dia lebih penting untuk tim U-23 supaya saya bisa beri kesempatan kepada pemain lain yang saya panggil," tutur Jacksen.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini