TRIBUNNEWS.COM, PARMA - Salah satu klub Italia, Parma mengungkapkan kesempatan mereka untuk mendatangkan bek Inter Milan, Matias Silvestre menemui jalan buntu. Sebelumnya, Parma memang dilaporkan ingin mendatangkan eks pemain Palermo itu.
Pemain 28 tahun itu memang kerap dikaitkan dengan kepindahannya ke Parma. Namun, spekulasi kepindahannya ke Parma malah kian tertutup setelah dirinya terlihat ikut latihan perdana Inter di musim 2013-14.
Meski begitu, Pemilik Parma, Pietro Leonardi telah mengklaim bahwa klubnya kini sudah tidak tertarik mendatangkan Silvestre. "Parma telah menunggu Silvestre untuk waktu yang lama," jelas Leonardi.
"Akan tetapi, kami hanya ingin membeli pemain yang antusias bergabung dan untuk alasan itu, kami memutuskan untuk tidak melanjutkan negosiasi dengan sang pemain," tambahnya.
Setelah Silvestre gagal pindah ke Parma. Kini pemain 28 tahun itu dikaitkan bakal pulang kampung ke Argentina dan membela Boca Juniors.
Duniasoccer/Damar