TRIBUNNEWS.COM, MUENCHEN - Raksasa Bundesliga, Bayern Muenchen dikabarkan siap membuka pintu keluar untuk salah satu pemainnya, Luiz Gustavo. Pemain Brasil tersebut memang kerap dikaitkan dengan kepindahannya ke Wolfsburg pada bursa transfer musim panas kali ini.
Hal ini pun langsung diungkapkan oleh CEO Bayern, Karl-Heinz Rummenigge. Rummenigge menegaskan akan melakukan negosiasi dengan pihak Wolfsburg jika memang yang bersangkutan sepakat untuk memboyong Gustavo.
"Jika Wolfsburg telah sepakat dengan sang pemain (Gustavo), maka kami akan membuka negosiasi dengan mereka," jelas Rummenigge pada Kicker.
Rummenigge bahkan menegaskan, jika Gustavo benar-benar akan hengkang, Bayern tidak akan membeli penggantinya. "Jika Luiz meninggalkan klub, kami tidak akan membeli pemain lain," tegasnya.
Sebelumnya, pemain 26 tahun itu dikabarkan juga dilirik oleh tim-tim Premiere League semacam Chelsea dan Arsenal. Jika kedua tim benar-benar ingin memboyongnya, agen sang pemain, Roger Wittmann juga tidak keberatan untuk bernegosiasi.
"Jika Bayern mengijinkan, kami akan membuka pembicaraan dengan setiap klub yang serius untuk memboyongnya, termasuk Wolfsburg," tutur Wittmann.
Duniasoccer/Damar