TRIBUNNEWS.COM, BARCELONA - Rasa sedih Carles Puyol karena cukup lama berkutat dengan cedera, agaknya akan sedikit terobati. Pasalnya, kurun beberapa bulan ke depan, kapten Barcelona itu akan dikaruniai buah hati pertamanya.
Melalui akun Twitter pribadinya, Puyol mengumumkan kabar bahagia tersebut. Selambatnya Januari 2014, dia dan kekasihnya, Vanessa Lorenzo, akan resmi menjadi orang tua.
"Dengan rasa bahagia kami mengabarkan bakal jadi calon orang tua paling lambat Januari," bunyi kicauan yang disertai foto Puyol bersama Lorenzo.
Selain kabar gembira dari luar lapangan, Puyol pun bisa tersenyum lagi karena palang pintu sekaligus kapten Blaugrana ini diperkirakan bisa kembali membela klub Catalan.
Hal ini diungkapakan langsung oleh Paco Seirullo selaku pelatih fisik kubu Barcelona. Dia menyatakan sang kapten Puyol, bisa kembali merumput dalam waktu tiga pekan lagi.
"Puyol kemungkinan bisa kembali bermain dalam waktu tiga pekan lagi," kata Seirullo seperti yang dikutip football-espana.net. "Lututnya berangsur dalam kondisi baik. Dia akan menjadi pemain seperti sebelumnya."
Barcelona dalam beberapa bulan terakhir memang tidak diperkuat Puyol. Sang kapten harus absen lantaran tengah menjalani operasi lutut selama musim panas ini.
Walapun tanpa diperkuat Puyol, Barcelona masih bisa mengandalkan Gerard Pique, Javier Mascherano dan Alex Song untuk menempati posisi bek tengah.