News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Vicenzo Montella dan Rafael Benitez Sama-sama Pelatih Berkualitas

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Vicenzo Montella

TRIBUNNEWS.COM, FIORENTINA - Jelang laga kontra Napoli, direktur teknik Fiorentina, Eduardo Macia membeberkan kesamaan pelatih Napoli, Rafael Benitez dan Vicenzo Montella. Macia yang dulu pernah bekerja sama dengan Benitez saat di Valencia dan Liverpool tampaknya tahu betul dengan karakter Benitez.

Menurut Macia, keunggulan Benitez hingga saat ini adalah kemampuannya untuk mempersiapkan tim dan kegigihan untuk menang. Benitez juga dianggap memiliki pemikiran out of the box.

"Kualitas utama Benitez adalah kemampuannya mempersiapkan tim dan kegigihannya untuk memenangi laga," ungkap Macia kepada Corriere dello Sport.

"Dia sangat instruksional kepada para pemainnya dan ide-idenya yang keluar tentang sepak bola benar-benar out of the box, " ujar Macia lebih jauh.

Macia ternyata melihat karakter Benitez di dalam diri pelatih La Viola, Vicenzo Montella. Menurut dia, eks striker AS Roma itu memiliki kemampuan yang sama dengan pelatih asal Spanyol tersebut.

"Aku melihat kualitas seperti itu lagi di dalam diri Montella. Dia sangat mempersiapkan tim dan memiliki ambisi untuk berkembang. Jika dia meneruskan pola seperti ini, maka dia bisa menjadi seorang juara," tutup dia.

Montella yang kini baru berumur 39 tahun sudah memiliki jam terbang tinggi sebagai pelatih. Sebelum melatih Fiorentina, dia juga telah menangani tim seperti Roma dan Catania.

Duniasoccer/Damar

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini