TRIBUNNEWS.COM - Alan Shearer, mantan penyerang Inggris dan Newcastle United mengatakan, Arsenal harus memboyong Karim Benzema, jika ingin menjadi juara di akhir musim.
"Saya akan bersikukuh pada apa yang saya katakan di awal musim, bahwa Arsenal tidak akan menjuarai liga. Kecuali jika mereka meneruskan performa saat ini dan belanja besar pada Januari nanti, dengan membeli pemain sekelas Benzema," ujar Shearer seperti dilansir Football Espana.
Shearer berpendapat, Olivier Giroud saja tak cukup untuk lini depan The Gunners. Terlebih, dengan performa yang ditunjukkannya saat Arsenal dikalahkan Manchester United, Minggu (10/11/2013).
"Giroud memiliki awal musim yang cemerlang, tapi ia sedikit lesu pada laga Minggu kemarin. Saat melawan Manchester United, tak ada gairah di lini tengah Arsenal, seperti yang kita lihat di partai-partai sebelumnya," lanjut pria berumur 43 tahun.
Jika benar striker Real Madrid akan ke Stadion Emirates, maka striker Prancis akan bereuni dengan eks pemain Madrid di Arsenal, Mesut Ozil, yang dibeli awal musim ini dengan harga 45 juta euro. (*)