Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA – Manajemen Persebaya Surabaya terancam tidak dapat menggunakan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) sebagai tuan rumah Inter Island Cup (IIC) 2014 Grup Jawa 3.
Kebijakan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) kota Surabaya tidak menggunakan GBT hingga akhir Januari 2014, karena stadion terbesar di Jawa Timur sedang dalam masa perawatan rumput.
"Kami tengah mencoba mencari stadion alternatif. Termasuk melakukan pendekatan ke Sidoarjo dan Bangkalan," ujar sekretaris tim Persebaya, Rahmad Sumanjaya dalam keterangan pers yang diterima wartawan, Kamis (2/1/2014).
PT Liga Indonesia (PT LI), selaku penyelenggara turnamen IIC 2014 menunjuk Stadion GBT menjadi tuan rumah untuk menggelar pertandingan di Grup Jawa 3. Grup ini dihuni empat klub, yakni Persiba Bantul, Persegres, Persik Kediri dan Persebaya selaku tuan rumah.
Rahmad Sumanjaya mengatakan, pihaknya sudah melaporkan masalah ini ke PT LI. Namun, sampai saat ini belum ada keputusan dari PT LI apakah laga tetap di gelar di GBT atau dipindah ke daerah lain.
Jadwal babak penyisihan grup mengalami perubahan. Semula, babak grup akan dilangsungkan 11-14 Januari. Namun dalam rilis terbaru, penyelenggara turnamen ini memutuskan untuk mengubah jadwal fase penyisihan menjadi 10-16 Januari 2014.