TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman bersyukur timnya bisa menang 2-0 atas Persijap Jepara, pada lanjutan laga Inter Island Cup (IIC) 2014, Selasa (14/1/2014). Namun, pelatih yang akrab dipanggil Djanur menilai, masih ada kekurangan yang dilakukan timnya.
"Kami terlalu banyak membuang peluang. Para pemain depan tidak dalam performa terbaiknya," ujar Djanur.
Saat jeda, Djadjang meminta anak asuhnya lebih tenang saat memasuki pertahanan lawan. Pemain juga diminta bisa melihat celah di lini belakang Persijap. Hasilnya, dua gol tercipta di babak kedua. Gol untuk Persib dipersembahkan Ridwan dan Ferdinand Sinaga.
Dengan mengalahkan Persijap, Persib mencatat dua kemenangan dari dua pertandingan IIC 2014. Pada laga pertama, Senin (13/1/2014), Persib menang telak 7-1 atas Persita Tangerang. (*)