News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Laurent Koscielny Absen Lawan Hull City

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laurent Koscielny

TRIBUNNEWS.COM - Laurent Koscielny dipastikan tak dapat memperkuat Arsenal dalam laga kontra Hull City, Sabtu (18/10/2014), di Stadion Emirates, sebab cedera tendon achilles-nya belum membaik.

Dalam jumpa pers di Stadion Emirates, Arsene Wenger, menjelaskan bahwa Koscielny masih merasakan sakit saat menggunakan kakinya dalam perawatan, sehingga Wenger memutuskan tidak akan menurunkan bek asal Prancis itu. "Saya percaya kepada pemain saya, dan dia bilang tidak siap bermain besok, maka dia tidak bermain," katanya seperti dilansir Daily Mail.

Saat ditanya apakah Koscielny akan absen cukup lama, Wenger menjawab bahwa cedera Lolo, begitu Koscielny biasa disapa rekan-rekannya, tidak tergolong parah. Katanya kondisi saat ini adalah pembengkakan di tendon achilles, dan pengobatannya adalah dengan mengistirahatkannya.

Cedera ini pula yang membuat Koscielny tak dapat memperkuat Timnas Prancis dalam dua laga persahabatan di bulan Oktober, kontra Portugal dan Armenia.

Dengan absennya Koscielny besok, besar kemungkinan Calum Chambers akan dipasang di tengah bersama Per Mertesacker. Sedangkan pemain yang akan mengisi bek kanan adalah Hector Bellerin, yang pada musim ini cukup sering bermain bersama skuat inti akibat banyaknya pemain Arsenal yang cedera.

Arsene Wenger juga menjelaskan soal cederanya Mesut Ozil, untuk menjawab tudingan media Inggris bahwa Arsenal berperan besar dalam parahnya cedera yang diderita pemain asal Jerman tersebut.

"Saya mendapat informasi bahwa Ozil merasakan sakit di lututnya begitu babak kedua (pertandingan lawan Chelsea) akan mulai. Itu juga karena staf kesehatan yang memberitahu. Ozil sendiri tak bilang ke saya," kata Wenger.

Menurut Wenger cedera Ozil itu baru ketahuan saat dia bergabung dengan Timnas Jerman, untuk kualifikasi Piala Eropa 2016. Hasil pemindaian menemukan ligamen lutut Ozil koyak. Sekarang dia harus absen sedikitnya selama 6 minggu.

Kejadian ini sebenarnya mirip dengan kejadian saat pertandingan lawan Bayern Muenchen di Liga Champions musim lalu. Oezil merasakan sakit di pahanya, tapi dia ngotot bermain terus yang mengakibatkan cederanya tambah parah.

Selain mengumumkan para pemainnya yang cedera, Wenger juga menjelaskan beberapa pemain yang sudah pulih dari cedera. Kapten Mikel Arteta sudah sembuh dari cedera otot betis, begitu pula Tomas Rosicky, sehingga mereka bisa bertanding Sabtu besok.

Kabar baik lainnya, Aaron Ramsey juga sembuh lebih cepat, sehingga dia bisa diikut-sertakan dalam skuad yang akan berangkat ke Belgia, untuk melakoni laga Liga Champions lawan Anderlecht.

Baca di Koran Super Ball, Jumat (17/10/2014)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini