News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Liga Inggris

Lawan Tim Kasta Ketiga, Mourinho Mainkan Skuat Terbaik

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Shrewsbury Town vs Chelsea

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, SHREWSBURY - Manajer Chelsea, Jose Mourinho mengatakan akan menurunkan pemain terbaik melawan klub League One tingkat ke-3, Shrewsbury Town. 

Chelsea akan bertandang ke markas tim berjuluk The Shrews itu di Stadion New Meadow dalam ajang Capital One Cup atau Piala Liga Inggris.

"Setiap pertandingan itu penting, Shrewsbury di Capital One bukan rekan tapi sama halnya dengan rival," ujar Mourinho seperti dilansir situs klub.

Pada laga ini, The Special One mengungkapkan akan melakukan rotasi pemain. Ia bakal memasukkan Andre Schurrle, Kurt Zouma, Mohamed Salah, Nathan Ake, dan John Obi Mikel sebagai starter.

"Kami memainkan pertandingan dengan rasa hormat dan cara terbaik. Shrewsbury pun akan melakukan hal serupa, kami tidak pergi ke sana dengan tim yang lemah dan kalah," papar Mou.

"Saya akan menurunkan pemain terbaik. Jika mereka menang mereka menang, tapi mereka menang melawan tim yang bagus," lanjutnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini