TRIBUNNEWS.COM, HANOI - Pertandingan pertama Piala AFF 2014 antara Vietnam melawan Indonesia pada Sabtu (22/11) malam jadi salah satu ajang Arema mencermati pemain yang potensial direkrut.
Selain mendekati pemain dari Tim Merah-Putih, Arema juga memantau performa pemain Vietnam. Sebab, tim berjuluk Singo Edan itu masih punya slot tiga pemain asing yang belum terisi.
Tanpa basa-basi, Arema menunjuk pencetak gol kedua Vietnam. "Lee Cong Vinh punya kualitas," kata Ruddy Widodo, General Manager Arema.
Tetapi, selain striker bernomor 9 itu, masih ada satu pemain depan lain yang menarik minat Arema. Pemain itu adalah Nguyen Van Nguyet.
Striker yang satu itu pernah mengobrak-abrik pertahanan Arema saat memperkuat Hanoi T&T dalam penyisihan Piala AFC 2014. "Yang jelas Vietnam punya kelebihan di sektor depan," imbuh Ruddy.
Lantas apa dua pemain itu akan segera dikontak manajemen Arema? Ruddy tidak memberikan jawaban yang pasti. "Lihat saja nanti. Bursa transfer masih panjang. Jangan buru-buru," kata dia.