News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala AFF 2014

Pelatih Filipina: Kami Bukan Unggulan Lawan Indonesia

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Konferensi pers yang dihadiri kapten timnas Indonesia Firman Utina (kiri), pelatih timnas Indonesia Alfred Riedl (kedua dari kiri), pelatih timnas Filipina Thomas Dooley (kedua dari kanan), dan kapten Filipina Phil Younghusband (kanan).

TRIBUNNEWS.COM, HANOI - Pelatih Timnas Filipina, Thomas Dooley, memuji kekuatan Indonesia yang dianggap sebagai lawan kuat pada Piala AFF 2014 yang akan berlangsung di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Selasa (25/11/2014).

Pada laga pertama, Filipina sukses menaklukkan Laos dengan skor 4-1, Sabtu lalu. Sementara itu, Timnas Indonesia hanya bermain imbang 1-1 menghadapi tuan rumah Timnas Vietnam.

Meski saat ini timnya menempati pemuncak grup, Dooley enggan sesumbar soal peluang menang menghadapi Indonesia. Bahkan, Dooley mengatakan, Indonesia merupakan tim favorit dalam pertandingan nanti.

"Kami mungkin tidak akan diunggulkan pada pertandingan melawan Indonesia. Sebab, Indonesia merupakan tim yang tangguh dan kuat," kata Dooley di Hanoi, Senin (24/11/2014).

"Kami tidak sabar untuk menantikan pertandingan melawan Indonesia. Saya berharap, kami bisa sukses (mengalahkan Indonesia)," lanjut Dooley.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini