TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Bergabungnya striker eksentrik asal Papua, Titus Bonai dengan Sriwijaya FC memang menjadi daya tarik tersendiri. Sebab Tibo, sapaan akrabnya, memiliki riwayat karir kurang baik bersama timnas maupun klub-klub yang pernah dibelanya.
Tibo sempat dicoret pada skuad Timnas asuhan Nil Maizar pada 2011 lalu, karena dianggap tidak disiplin dan tidak bermasalah dengan pemain lain. Sikapnya pun menular di klub yang pernah dibelanya.
Saat membela Semen Padang pada 2013 lalu, Tibo juga terpaksa dicoret terkait sikapnya yang tak kunjung bergabung untuk diikutsertakan pada ajang AFC di Vietnam.
Ternyata waktu itu Tibo sudah melakukan kontak dengan klub lamanya Persipura Jayapura. Hanya saja meski sudah bermain di klub kampung halamannya sendiri, sikap Tibo masih sulit diatur.
Tibo menghilang tanpa jejak saat Persipura hendak bertarung melawan tuan rumah Mitra Kukar, Selasa, 11 Februari lalu. Alhasil sang pemain diberikan sanksi tidak dimainkan termasuk saat final ISL 9 September lalu.
Kini sang pemain sudah resmi diikat SFC untuk memperkuat dikompetisi musim depan. Banyak pihak menyatakan manajemen maupun pelatih Laskar Wong Kito akan sedikit kewalahan menghadapi pemain satu ini. Menjawab pertanyaan itu, Tibo menegaskan tugasnya hanyalah berlatih dengan baik dan dia mempersilakkan orang berbicara masyarakat bilang apa tentang dirinya.
"Soal opini seperti itu saya pikir itu hak orang untuk berbicara. Namun saya pastikan bahwa saat memutuskan bergabung dengan SFC, saya ingin meraih gelar juara. Sejauh ini saya sudah buktikan bahwa saya pribadi maupun rekan-rekan yang lainnya, siap bekerja keras dan menjalankan semua program latihan yang sudah disusun tim pelatih," terangnya.
Tibo sudah tiba di Palembang sejak 30 November lalu dan langsung melakukan tanda tangan kontrak besok harinya. Selama satu pekan terakhir, sikapnya terbilang normal dan dia pun tidak pernah absen mengikuti latihan. Dia secara pribadi mengaku senang dilatih oleh Head Coach Benny Dollo, yang dianggap sebagai sosok yang tegas dan disiplin. Namun tetap diselingi humor sehingga suasana latihan juga tidak tegang.
"Sejak pertama kali bertemu dan memulai sesi latihan, saya sudah pasang target kalau bersama Coach Bendol, SFC bisa mengembalikan gelar juara kembali ke Palembang di akhir kompetisi nanti," ujarnya.
Sepekan menetap di Palembang, Tibo mengaku sangat nyaman, karena masyarakatnya bisa menerima kehadiran dia dan keluarganya dengan baik. Beberapa hari yang lalu dia dan istri ditemani anak dari Mess Pertiwi membeli peralatan dapur di pasar 16 Ilir, dan dia kaget karena banyak orang memanggil namanya dan sambutannya hangat sekali.
"Mereka mengajak saya berfoto dan mendoakan kami agar mampu kembali menjadi juara," ucap Tibo. (das/mg9/tribun sumsel)