TRIBUNNEWS.COM, BILBAO - Athletic Bilbao hanya mampu bermain imbang melawan Espanyol 1-1 pada leg pertama semifinal Piala Raja Spanyol (Copa del Rey) di Stadion San Mames, Bilbao, Kamis dini hari.
Berlaga di hadapan pendukungnya sendiri, Athletic Bilbao sudah unggul di menit ke-11 berkat gol tendangan kaki kanan Aritz Aduriz memaksimalkan umpan De Marcos.
Setelah gol Aduriz kedua tim nyaris tidak menciptakan peluang namun pada menit ke-34 pemain Espanyol Víctor Sánchez mencetak gol akibat pertahanan Bilbao salah mengantisipasi bola liar.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga laga babak pertama usai.
Pada babak kedua menit ke-46, penyerang Espanyol Sergio García mencetak peluang namun tidak menjadi gol. Tendangan Stuani di menit ke-55 pun masih melambung ke atas gawang Bilbao.
Sundulan San Jose di menit ke-75 nyaris menjadi gol namun masih melenceng ke atas mistar gawang Espanyol.
Hingga laga usai tidak ada lagi gol yang tercipta.
Statistik Marca mencatat Bilbao memimpin jalannya laga dengan 67 berbanding 33 persen penguasaan bola namun hanya memiliki dua tendangan ke gawang.
Kedua tim akan saling bertarung untuk leg kedua Piala Raja Spanyol yang akan digelar dua pekan mendatang di kandang Espanyol, Stadion Lluís Companys.
Berikut susunan pemain:
Atletic Bilbao (4-3-3): Herrerin (pg); Iraola (Ibai Gomez), Etxeita, Gurpegui, Aurtenetxe; San Jose, Benat, De Marcos; Susaeta (Viguera), Aduriz, Muniain (Aketxe)
Espanyol (4-4-2): Pau (pg); J.Lopez (Sevilla), Colotto, Moreno, Fuentes; Arbilla, Sanchez, Vazquez (Montanes), Alvarez; GarcIa, Stuani (Caicedo)