News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Bayern Muenchen Dipermak Barca, Beckenbauer: Goetze Kayak Bocah!

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mario Goetze

TRIBUNNEWS.COM - Legenda Bayern Muenchen, Franz Beckenbauer, menyebut Mario Goetze sebagai pemain yang kekanak-kanakan.

Beckenbauer mengatakan Mario Goetze harus memperbaiki dan terus berkembang apabila ingin menuai sukses di Bayern Muenchen.

Mario Goetze sudah ikut menuai sukses dengan memenangi back-to-back gelar Bundesliga bersama Bayern Muenchen sejak didatangkan dari Borussia Dortmund pada musim panas 2013. Akan tetapi, hingga saat ini ia belum mengalami kemajuan signifikan dengan menjadi pilihan utama sebagai starter di Allianz Arena.

Mario Goetze tampil sebagai pemain pengganti saat FC Hoolywood mengalami kekalahan 0-3 melawan Barcelona di laga leg I semifinal Liga Champions, Kamis (7/5/2015). Kondisi yang sama juga terjadi saat Bayern Muenchen dikalahkan Borussia Dortmund di semifinal DFB Pokal.

"Sikap dan pergerakannya di lapangan seperti pemain muda. Ia berhenti bergerak saat kalah dalam duel perebutan bola. Ini adalah perilaku anak-anak," ujar Beckenbauer.

"Ini merupakan sikap yang tidak cocok di Bayern. Sudah waktunya bagi dia untuk berkembang. Ia menunjukkan apa yang bisa dilakukannya di Borussia Dortmund dan kami tahu ia punya talenta hebat. Namun, tetap masih ada sesuatu yang hilang," kata dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini