News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Radamel Falcao Bakal Tidak Beruntung dengan Nomor 9?

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Harian Super Ball, edisi Rabu (15/7/2015)

TRIBUNNEWS.COM - Striker anyar Chelsea Radamel Falcao akan memakai nomor punggung tradisional di musim 2015-2016. Tetapi di Stamford Bridge, nomor tradisional itu identik dengan ketidakberuntungan.

Chelsea sudah mengumumkan nomor punggung yang akan dipakai oleh para pemain baru The Blues. Falcao, pemain pinjaman dari AS Monaco, akan mengenakan nomor punggung 9.

"Striker Kolombia, yang baru saja pindah ke Stamford Bridge sebagai pinjaman sepanjang musim dari Monaco, akan memakai seragam dengan nomor punggung yang terakhir kali dipakai Fernando Torres sebelum kepindahannya," kata Chelsea di situs resmi mereka.

Musim lalu, Falcao sudah bermain di Liga Inggris, juga sebagai pinjaman di Manchester United. Striker Kolombia ini juga memakai nomor punggung 9 dan gagal bersinar.

Falcao memang identik dengan nomor punggung 9, nomor tradisional yang biasanya dipakai striker utama. Sinar kebintangannya benderang ketika dia memakai nomor ini saat masih di Atletico Madrid (Spanyol).

Di Chelsea, dalam satu dekade terakhir nomor 9 identik dengan ketidakberuntungan. Pemakai terakhirnya adalah Torres. Striker Spanyol ini memakainya sejak dibeli dari Liverpool dengan rekor transfer termahal di Inggris, 50 juta pound, pada 2011.

Sepanjang kariernya bersama klub London barat, El Nino seperti tidak pernah menemukan bentuk permainan terbaiknya. Selama 3,5 musim, Torres hanya mencetak 45 gol dari 172 pertandingan di seluruh kompetisi.

Nomor 9 di Stamford Bridge juga pernah dipakai oleh Hernan Crespo, Mateja Kezman, Steve Sidwell, Franco Di Santo, dan Khalid Boulahrouz. Mereka juga tak bersinar.

Baca Selengkapnya Hanya di HARIAN SUPER BALL, RABU (15/7/2015)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini