TRIBUNNEWS.COM, MELBOURNE - Fabian Delph mengalami cedera setelah hanya bermain selama 18 menit di laga debutnya bersama Manchester City.
Di laga International Champions Cup itu, Manchester City kalah 4-1 dari Real Madrid. Pemain itu didatangkan dengan bandrol 8 juta pound dari Aston Villa.
Gelandang berusia 25 tahun itu ditarik karena cedera hamstring. Belum diketahui hasil pemindaian terhadap cedera gelandang berkebangsaan Inggris ini.
Laga itu sendiri berjalan berat sebelah. Manchester City gagal menandingi keperkasaan wakil Spanyol itu. Madrid mengambil kendali permainan pada laga yang diselenggarakan di Melbourne Cricket Ground dengan Karim Benzema, Cristiano Ronaldo dan Pepe mencetak gol dan membuat timnya unggul 3-0.
Yaya Toure kemudian memperkecil kedudukan melalui tendangan penalti di penghujung babak pertama, namun hal tersebut tidak membuat dampak positif karena di penghujung babak kedua Denis Cheryshev menggandakan kedudukan timnya menjadi 4-1.