Fahdi Fahlevi/Tribunnews.com
TRIBUNNEWS.COM - Manchester United akan melepas Anders Lindegaard saat pemain tersebut berstatus bebas transfer. Posisi kiper berusia 31 tahun itu tetap terancam meski dikabarkan akan kehilangan David De Gea pada awal musim,
Manchester United telah mendatangkan Sergio Romero. Selain itu, Man United juga menolak meminjamkan kiper Sam Johnstone ke Preston North End. Menurut media Inggris Daily Mail, Louis van Gaal telah mempersilakan Lindegaard untuk hengkang dari Old Trafford.
Setan merah juga dikabarkan akan mendatangkan Jasper Cillessen dari Ajax Amsterdam. Kedatangan Cillessen makin menutup kans Lindegaard untuk menjadi kiper utama.
Pemain asal Denmark ini berhasil bermain pada tim utama United pada musim 2012-2013. Saat itu De Gea masih beradaptasi untuk bermain di Liga Inggris.
Sejak didatangkan dari Aalesund pada 2010, total Lindegaard bermain sebanyak 29 pertandingan.