TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Dokter tim Chelsea, Eva Carneiro mendapat dukungan usai dirinya dikritik Jose Mourinho usai laga lawan Swansea yang berakhir 2-2, Sabtu (8/8) lalu.
Mourinho jengkel dengan Eva Carneiro karena dia masuk lapangan untuk kemudian merawat Eden Hazard di tepi lapangan. Akibatnya, Chelsea harus bermain dengan 9 pemain karena sebelumnya Thibaut Courtois sudah dikartu merah.
Inilah yang membuat Mourinho uring-uringan di sisi lapangan sebelum meluapkan emosinya di sesi konferensi pers.
"Jika Anda masuk ke dalam lapangan untuk membantu pemain, maka Anda harus memastikan bahwa pemain mendapat masalah serius. Namun tidak dengan Eden," kata Mourinho.
Dalam aturan sepak bola, setiap kali anggota tim medis masuk lapangan, itu berarti pemain yang mendapat perawatan harus dibawa keluar lapangan, meskipun cederanya tidak serius.
Kejadian itu sendiri terjadi di masa injury time dimana Chelsea sedang mencari gol kemenangan.
"Saya tidak senang dengan tim medis karena kalau Anda seorang tim medis atau sekretaris di bangku cadangan, maka Anda harus mengerti aturan (sepak bola)," kata Mourinho lagi.
Eva sendiri tak ingin memperpanjang polemik.
"Saya ingin berterima kasih pada publik karena dukungannya yang luar biasa. Saya sangat mengapresiasinya," sebut Carneiro, dokter kelahiran Gibraltar ini.
Read more: http://www.dailymail.co.uk/sport/football/article-3192123/Chelsea-doctor-Eva-Carneiro-thanks-fans-support-Jose-Mourinho-lays-medical-staff-following-draw-Swansea.html#ixzz3iQwPJPxQ
Follow us: @MailOnline on Twitter | DailyMail on Facebook