News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Jenderal Sudirman

Makan Konate Ungkap Alasan Tinggalkan Persib

Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Persib Bandung Makan Kodate (kiri) dan Atep (kanan) saat mengikuti latihan ketika ujicoba lapangan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (17/10/2015). Persib Bandung akan melawan tim Sriwijaya FC dalam Final Piala Presiden 2015 di SUGBK pada Minggu (18/10/2015). Super Ball/Feri Setiawan

TRIBUNNEWS.COM, SIDOARJO - Pro dan kontra tentang kepindahan gelandang serang Persib Bandung Makan Konate ke liga Malaysia masih ramai.

Namun, apa alasan pemain asal Mali ini memilih hijrah ke Negeri Jiran dibandingkan tetap berada di Bandung.

Konate mengatakan, pilihan untuk meninggalkan tim kebanggaan bobotoh ini adalah berat. Namun, tidak jelasnya nasib kompetisi Indonesia saat ini membuatnya harus berani menentukan nasib kedepan.

"Agen (Mahmadaou) bicara dengan saya, ia bilang kalau liga di sini (Indonesia) belum berjalan. Saya masih betah di sini (Persib Bandung), tapi saya tidak bisa sendiri (tanpa Agen). Saya harus ikut sarannya," kata Konate di Surabaya, Minggu (15/11/2015).

Pemain bernomor punggung 10 ini mengaku belum mengetahui tim mana yang akan dibelanya di Malaysia usai fase Grup C Piala Jenderal Sudirman, awal November nanti.

Ia mengatakan agennya masih berkomunikasi lebih intensif untuk memastikan kontraknya.

"Agen belum kasih tahu saya, sekarang, ia sedang nego. Jadi belum tahu, lagi nunggu konfirmasi dari agen dulu, kalau dengan Persib Bandung hanya sampai fase grup," ungkapnya.

Konate menegaskan dirinya tidak akan melupakan Persib Bandung.

Kecintaan kepada tim dan juga dukungan besar dari bobotoh membuatnya berat untuk hengkang.

Ia pun mengaku mungkin kembali lagi jika mendapat tawaran dari Persib Bandung setelah di Malaysia selesai.

"Saya sudah kenal semua di sini, dekat dengan tim, bobotoh dan wartawan saya sangat senang banget di sini. Persib Bandung seperti keluarga. Kalau dipanggil lagi (Persib Bandung) saya balik lagi insya Allah, cuma kalau liga sudah berjalan," ucapnya.(persib.co.id)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini