TRIBUNNEWS, COM. JAKARTA - Brisbane Roar saat ini berada di urutan ketiga dalam klasemen sementara A-League, di bawah Western Sydney Wanderers dan Melbourne City.
Tim yang diarsiteki John Aloisi ini sebelumnya sempat menduduki posisi teratas, Desember lalu.
Hingga pekan ke-16 Brisbane Roar telah membukukan nilai 28 dari 16 kali pertandingan, dengan delapan kali menang, empat seri dan empat kalah.
Perolehan nilai Brisbane Roar sebenarnya sama persis dengan Melbourne City yang berada di urutan kedua, baik dalam jumlah pertandingan dan goal-average.
Jadi, tak masalah jika menyebutkan bahwa Brisbane Roar saat ini berada posisi kedua dengan membayangi Western Sydney Wanderers, yang memimpin dengan akumulasi nilai 30 dari sembilan kali menang, tiga seri dan empat kali kalah.
Di kompetisi sepakbola di belahan dunia mana pun memang tak ada satu pun tim yang benar-benar mampu mendominasi, termasuk juga dalam satu musim kompetisi. Ada masa fluktuasi yang dihadapi setiap tim. Demikian juga dengan Brisbane Roar.
Namun demikian, dengan komitmen kuat pemilik klub, manajemen yang profesional dan tim pelatih yang solid, tentunya kesungguhan tekad dari para pemain akan mampu mengembalikan ferfomance tim.
Komitmen kuat dari N irwan Dermawan Bakrie selaku pemilik klub tentunya juga akan lebih mendorong tim manajemen bekerja keras dalam membuat ferfoma tim seperti yang diharapkan.
Setelah menyerah 1-4 pada Adelaide United pada 22 Januari lalu, Brisbane Roar pada Sabtu (30/1) ini akan dijamu Sydney FC di Allianz Stadium. Selepas itu, pada Sabtu (6/2) berikutnya, Brisbane Roar menjamu Central Coast Mariners di Suncorp Stadium.
Jadwal pertandinggan Brisbane Roar selanjutnya:
Jumat (12/2): Brisbane Roar vs Newcastle Jets (Suncorp Stadium)
Sabtu (20/2): Perth Glory vs Brisbane Roar (NIB Stadium)
Sabtu (27/2): Adelaide United vs Brisbane Roar (Coopers Stadium)
Jumat (4/3): Brisbane Roar vs Western Sydney Wanderers (Suncorp Stadium)
Sabtu (12/3) menjamu Melbourne Victory di Suncorp,
Jumat (18/3: Melbourne City vs Brisbane Roar (Aami Park Stadium)
Sabtu (26/3): Brisbane Roar vs Sydney FC (Suncorp Stadium)
Minggu (3/4): Brisbane Roar vs Newcastle Jets (Suncorp Stadium)
Sabtu (9/4): Melbourne Victory vs Brisbane Roar (Aami Park Stadium). tb