TRIBUNNEWS.COM - Liverpool hanya mampu bermain imbang 2-2 dengan Sunderland pada laga Liga Primer Inggris di Stadion Anfield, Sabtu (6/2/2016).
LIverpool unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Roberto Firmino pada menit 59.
Berawal dari pergerakan James Milner dari sayap kiri.
Milner lalui memberi umpang lambung ke jantung pertahanan Sunderland yang disambut tandukan Firmino.
Pada menit 70, Liverpool menambah keunggulan melalui gol yang dicetak oleh Adam Lallana.
Berawal dari tusukan Roberto Firmino ke jantung pertahanan Sunderland.
Kiper Vito Mannone terfokus pada Firmino yang memberi bola kepada Lallana.
Lallana lalu menyelesaikan umpan Firmino dengan tendangan keras ke gawang Sunderland.
Sunderland membuka asa melalui gol yang dicetak oleh Adam Johnson pada menit 82.
Johnson mencetak gol melalui tendangan bebas yang tidak mampu dijangkau oleh Simon Mignolet.
Jermaine Defoe menjadi pahlawan bagi Sunderland setelah mencetak gol penyeimbang pada menit 89.
Wahbi Khazri memberikan umpan kepada Defoe yang berada di dalam pertahanan Liverpool.
Meski dikawal, Defoe mampu melakukan tendangan memutar yang merobek gawang Liverpool.