News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Euro 2016

Joachim Loew Ingin Kado Spesial Setelah Melatih Jerman Satu Dekade

Penulis: Muhammad Barir
Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Joachim Loew pelatih timnas Jerman di Piala Dunia 2014.

TRIBUNNEWS.COM - Joachim Loew akan menjadi pelatih timnas Jerman selama satu dekade setelah selesai digelar Piala Eropa. Sehingga dia ingin meraih gelar juara Piala Eropa tahun ini sebagai kado spesial sepuluh tahun menjadi pelatih timnas Jerman.

Dalam catatan sementara, Loew telah membawa timnas Jerman meraih kemenangan 66 persen sepanjang 129 pertandingan. Dari jumlah itu, Jerman menang 86 kali, 23 imbang, dan 20 kali kalah.

Dengan torehan prestasi tersebut, hanya pelatih Spanyol, Vicente Del Bosque yang memiliki catatan rasio prestasi pelatih yang lebih baik. Del Bosquez memiliki torehan 78 persen menang, dengan 75 kali menang dari 96 pertandingan timnas Spanyol di bawah kepemimpinannya. Sehingga Del Bosque menempati posisi teratas sebagai pelatih terbaik menghadapi Piala Eropa 2016.

Menghadapi Piala Eropa kali ini, Loew lebih percaya diri. Setidaknya dengan bekal laga-laga uji coba sebelum turnamen.

Joachim Loew senang dengan kebangkitan anak asuhnya dengan mengalahkan Italia 4-1 di ajang persahabatan, Rabu (30/3) lalu.

Loew senang karena para pemainnya bisa bangkit usai dikalahkan Inggris 2-3 secara dramatis pada laga sebelumnya, Minggu (27/3).

"Kami sudah lama tidak bermain seperti ini melawan Italia," kata Loew dikutip dari FourFourTwo.

"Kami bermain sempurna yakni dengan bertahan dan menyerang secara baik," tambahnya.

Loew mengaku sangat puas dengan kemenangan tersebut.

"Kami sempat mengungguli Inggris, namun, setelahnya kami tidak berdeterminasi," kata pelatih berusia 56 tahun itu.

"Hari ini kami menunjukkan konsentrasi hebat selama pertandingan dan bermain secara disiplin," tambahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini