News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Loris Karius Makin Dekat ke Liverpool

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Loris Karius

TRIBUNNEWS.COM - Loris Karius makin dekat ke Liverpool.

Kiper klub Bundesliga Jerman Mainz ini sudah di Merseyside untuk melakoni tes medis sebagai syarat finalisasi kontraknya.

Kiper berpaspor Jerman ini bakal mendapat kontrak senilai 4,7 juta poundsterling setelah Liverpool menemukan kata sepakat dengan Mainz.

Dalam waktu 2x24 jam ke depan Liverpool akan mengumumkan kedatangan kiper berusia 22 tahun tersebut.

Karius bermain cemerlang bersama Mainz dalam empat musim terakhir. Kiper yang pernah mengenyam di akademi sepak bola Manchester City ini sudah dilirik Pelatih Juergen Klopp sejak eks pelatih Borussia Dortmund itu menerima pinangan Liverpool.

Karius sudah pasti menjadi ancaman bagi kiper utama Liverpool saat ini, Simon Mignolet. Kiper internasional Belgia itu belum juga tampil konsisten dan beberapa kali melakukan blunder.

Jika semua berjalan seperti rencana, Karius akan menjadi rekrutan ketiga Klopp.

Januari lalu, pelatih berkacamata itu sudah mendapatkan bek Schalke 04 Joel Matip dan Marko Grujic (gelandang Red Star Beograd).

Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Selasa (24/5/2016)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini