TRIBUNNEWS.COM, MARSEILLE - Inggris gagal mengamankan kemenangan di depan mata dan harus puas bermain 1-1 dengan Rusia di laga Grup B Piala Eropa 2016 yang digelar di Stade Velodrome, Minggu pagi waktu Indonesia.
Inggris batal menang setelah keunggulan 1-0 mereka hanya bertahan sampai menit 90+2, beberapa detik sebelum peluit tanda laga berakhir ditiup.
Adalah kapten Rusia, Vassili Berezoutski yang mencetak gol di detik-detik akhir laga.
Crossing, yang rutin dilakukan Rusia berhasil ditanduk Berezoutski dan mengarahkannya ke tiang jauh.
Kiper Inggris, Joe Hart tak kuasa menahan laju bola.
Sebelumnya Inggris memimpin di menit 73 hasil tendangan keras Eric Dier.
Hasil imbang membuat keduanya harus puas di urutan dua dan tiga Grup B, di bawah Wales yang menang 2-1 atas Slovakia di laga sebelumnya.