Menyambut umpan silang, Pogba menendang bola di depan gawang dengan posisi yang tidak sempurna dan bola melayang di atas gawang.
Giliran Bacary Sagna berpeluang membuka keunggulan di menit ke-79, bola liar di luar kotak penalti ditendangnya dengan keras namun masih melambung.
Griezmann akhirnya mencetak gol telat di menit ke-89 setelah menerima umpan matang Adil Rami dari sisi kanan.
Griezmann menyambut umpan lambung Rami dengan sontekan kepala yang melaju mulus ke gawang Albania.
Skor pun berubah menjadi 1-0 untuk Prancis.
Payet menambah keunggulan Prancis di akhir laga melalui aksi individual pada menit ke-90+5.
Mengolah bola di sisi kiri, Payet masuk ke tengah untuk mencari ruang tembak.
Tendangannya pun tak bisa ditahan kiper Albania dan skor menjadi 2-0 sampai peluit tanda pertandingan berakhir dibunyikan wasit. (*)