TRIBUNNEWS.COM - Tottenham Hotspur benar-benar ingin meninggalkan kesan mendalam bagi para fan pasukan LilyWhites selama tur pramusimnya ke Melbourne, Australia, pekan ini.
Para pemain Spurs tak cuma ingin menghibur lewat pertandingan persahabatan, tetapi juga berbagai aktivitas sosial di luar turnamen International Champions Cup.
Ketika Nacer Chadli dan empat rekannya belajar menyeduh kopi di Cafe Ali, maka Kevin Wimmer, Victor Wanyama, dan Harry Winks punya kegiatan lain yang tak kalah seru. Mereka ikut melukis dinding di gang di Kota Melbourne.
Spurs bekerja sama dengan seniman lokal, Kitt Bennett, membuat lukisan dinding di gang Union Lane untuk memberi sedikit gambaran tentang klub yang bermarkas di White Hart Lane, London, itu.
Union Lane merupakan salah satu jalan di Ibu Kota Negara Bagian Victoria itu yang memang diperuntukkan bagi para seniman untuk mengekspresikan diri di sana. Jadi, lukisan dinding Tottenham Spurs itu bukan karya ilegal.
Seusai membantu pembuatan lukisan dinding, para pemain Spurs tidak lupa mengabadikan diri dengan berfoto bersama dengan lukisan dinding Spurs sebagai latar belakangnya.
Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Rabu (27/7/2016)