Laporan Wartawan SuperBall.id, Lola June A Sinaga
TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Tomas Rosicky mengakhiri keriernya di Arsenal dan kembali ke kampung halaman.
Tapi Rosicky bukan berarti pensiun dari sepak bola.
Pesepak bola 35 tahun ini kembali bergabung degan mantan klubnya di Ceska, Sparta Praha.
Rosicky kembali ke klub yang bermarkas di Stadion Strahov itu setelah 15 tahun lamanya.
Pada 2001 Rosicky hijrah dari Liga Cescka ke Liga Jerman.
Kemudian dia bergabung dengan Borussia Dortmund sebelum pada 2006 ke bermain untuk Arsenal.
Pemain yang beposisi gelandang ini kembali ke Sparta Praha dengan status free transfer.