News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Ini Cara Jose Mourinho Ambil Hati Pemain Manchester United

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jose Mourinho

TRIBUNNEWS.COM - Jose Mourinho berhasil mengambil hati para pemain Manchester United (MU) hanya dalam hitungan hari sejak kedatangannya ke Old Trafford musim panas ini.

Mau tahu apa rahasia di balik perubahan suasana yang cepat terjadi dalam ruang ganti Red Devils? Dengan membuat aturan baru.

Pelatih asal Portugal itu memberlakukan hari libur tetap setiap pekan kepada pemain MU.

Memang kelihatan sepele. Tapi, dampaknya ternyata luar biasa dan para pemain Setan Merah menyambut dengan senang hati aturan itu.

Ini sesuatu yang baru di pemusatan latihan MU di Carrington. Bekas pelatih MU sebelumnya, Alex Ferguson, David Moyes, dan Louis van Gaal tak pernah menetapkan hari libur mingguan secara permanen.

Hari libur dari latihan bagi para pemain bersifat temporer, dan sewaktu-waktu bisa berubah jika pelatih menginginkan mereka ada di lapangan.

Keputusan Mourinho menetapkan satu hari libur tetap setiap pekan itu memang di luar 'tradisi' MU.

Namun, bekas pelatih Chelsea dan Real Madrid ini punya alasan rasional, setiap orang butuh kepastian.

Baca Selengkapnya Hanya di HARIAN SUPER BALL, Kamis (15/9/2016)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini