TRIBUNNEWS.COM - Manajemen Persib Bandung memastikan tidak akan menggunakan jasa gelandang asal Argentina, Robertino Pugliara, pada kompetisi musim depan.
Pugliara bermain sebanyak 31 kali di Indonesia Soccer Championship A 2016 dan mencetak tiga gol serta memberikan enam assist untuk Maung Bandung.
Dilepasnya Pugliara membuat jumlah pemain asing Persib menjadi dua, yaitu bek tengah Vladimir Vujovic dan Patrick Cruz. Nama terakhir baru saja direkrut dari T-Team Malaysia.
"Kami ada dua slot lagi untuk pemain asing. Sampai saat ini masih dalam pembahasan soal nasib Marcos Flores dan Diogo Ferreira. Di penampilan terakhir mereka, mereka terlihat bagus, tetapi masih kami pertimbangkan," ujar Umuh Muchtar, Manajer Persib.
Sementara Zulham Zamrun memastikan tetap berkostum Persib pada musim depan.
Hal ini diungkapkan Zulham setelah dapat kepastian dari Umuh, dia akan tetap bersama Persib pada musim depan.
"Saya baru dapat kabar dari Pak Haji (Umuh Muchtar). Pak Haji sudah menghubungi saya. Berarti saya tetap di sini (Persib)," ujar Zulham di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, kemarin.
Zulham mengakui Persib menjadi prioritas utamanya dalam melanjutkan karier sepak bolanya.
"Ada klub lain yang menawari saya, tetapi saya jawab insya Allah, karena belum bisa memastikan dan saya juga memprioritaskan Persib," ucapnya.
Setelah memastikan nasib Zulham, Umuh membatalkan rencana mendatangkan Rizky Pora dari Barito Putera. Rencana itu dibatalkan karena Rizky tidak memberikan respon.
"Rizky kami lupakan saja, karena tidak ada respon. Dilupakan saja, karena kami sudah ada beberapa pemain yang siap gabung ke Persib," tutur Umuh.
Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Kamis (22/12/2016)