News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Shin Tae Yong Dipecat

Respons La Grande Indonesia Usai Pemecatan Shin Tae-yong dari Pelatih Timnas: Engkau yang Terbaik!

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih baru Timnas Indonesia asal Korea Selatan, Shin Tae-yong saat acara penandatanganan kontrak dan perkenalan pelatih baru Timnas Indonesia, di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (28/12/2019). Dalam acara tersebut, Shin Tae-yong yang dikontrak untuk empat tahun ke depan mendapat suvenir jersey Timnas Indonesia bernomor punggung 1 dengan nama punggung Shin Tae Yong. Tribunnews/Jeprima

Respons La Grande Indonesia Usai Pemecatan Shin Tae-yong dari Pelatih Timnas: Engkau yang Terbaik!
 
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kelompok pendukung Timnas Indonesia, La Grande Indonesia (LGI) buka suara soal pemecatan Shin Tae-yong dari kursi kepelatihan tim nasional.

Para pendukung yang biasa menghuni tribun utara kala Timnas Indonesia bermain di kandang itu berterimakasih atas jasa Shin Tae-yong selama memimpin Skuad Garuda.

LGI menilai pelatih asal Korea Selatan itu sudah berjuang keras selama lima tahun menjadi arsitek Timnas Indonesia.

"Hari ini akhirnya resmi Coach Shin tidak akan lagi mengepalai Tim Nasional," tulis pernyataan resmi LGI yang diterima Tribunnews, Senin (6/1/2025).

"Pengurus Pusat La Grande Indonesia beserta seluruh basis ingin mengucapkan terima kasih untuk dedikasi Coach Shin dan tim kepelatihan yang kurang lebih 5 tahun ini bekerja keras dalam memberikan yang terbaik untuk Tim Nasional," jelasnya.

Kelompok suporter yang berdiri sejak 2011 silam itu pun dalam keterangannya mengatakan jika saat ini sejatinya bukanlah waktu yang tepat untuk mengganti sosok pelatih.

Seperti diketahui, saat ini Timnas Indonesia sedang dalam perjuangan di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

"Memang ini bukan waktu yang tepat untuk berpisah bersama Coach Shin, namun federasi sudah mengambil langkah yang di luar kuasa kami sebagai suporter.

Lebih lanjut, LGI berharap siapapun pengganti Shin Tae-yong bisa merealisasikan target besar, yaitu masuk Piala Dunia 2026.

Kelompok suporter pimpinan Unggul Indra itu pun menyatakan jika Shin Tae-yong masih menjadi sosok pelatih terbaik untuk Skuad Garuda sejak LGI berdiri.

"Siapapun nanti pengganti Coach Shin semoga dia bisa membawa kita ke Piala Dunia, yang sudah kita perjuangkan bersama-sama Coach Shin," tulis LGI.

"Terima kasih sekali lagi Coach Shin, sejak La Grande Indonesia berdiri, engkaulah yang terbaik!" pungkasnya.


PSSI Pecat STY

Federasi sepakbola Indonesia, PSSI mengambil langkah serius dengan tak meneruskan kerja samanya dengan pelatih Shin Tae-yong.

Hal itu dikatakan langsung Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dalam konferensi pers di Menara Danareksa, Jakarta, Senin (6/1/2025).

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini