Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Rudolof Yanto Basna sudah dipastikan tidak akan bergabung dengan Persib Bandung untuk kompetisi Liga Super Indonesia 2017.
Pemain asal Jayapura itu berpamitan kepada Persib lewat akun instagramnya.
Dalam akun Instagram-nya, Basna mengucapkan rasa terima kasih kepada Persib selama satu musim membela Maung Bandung.
Bagi eks Mitra Kukar itu, Persib merupakan tim besar yang akan terus bersinar di persepakbolaan Indonesia.
"Hatur nuhun kepada Persib dan Bobotoh atas kesempatan luar biasa dan dukungan sepenuh hati yang sudah diberikan," kata Basna di akun instagramnya.
"Terima kasih semuanya. Sampai jumpa dilain kesempatan. Tim besar yang akan selalu menjadi besar."
Kabar yang berhembus menyebut jika Basna akan mendekat ke Arema FC sesegera mungkin.
Pasalnya, Arema FC sampai saat ini sedang sibuk mencari sosok pengganti Hamka Hamzah yang hengkang ke PSM Makassar.
Rencananya, manajemen Arema FC akan menduetkan Basna dengan Arthur Cunha yang didepak Mitra Kukar baru-baru ini.
Setidaknya, Arthur Cunha dan Basna sempat berduet bersama di posisi bek tengah saat membela Mitra Kukar dan sukses meraih gelar juara Piala Jenderal Sudirman.(*)