TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelatih Bali United, Hans Peter Schaler menyayangkan insiden antara Yabes Roni dan Michael Essien.
Menurut Hans Peter Schaler, Yabes Roni layak untuk disalahkan terkait insiden itu.
Yabes dinilai melakukan tidakan tidak terpuji ke eks pemain Chelsea tersebut di laga itu.
"Apa yang dilakukan Yabes itu tindakan tidak terpuji," ungkap Hans Peter Schaler dikutip dari laman resmi Persib.
"Tidak bagus di sepak bola dan tidak fair."
Namun meski menyalahkan anak asuhnya sendiri atas insiden tersebut, Hans Peter Schaler juga menyoroti sikap Essien.
Hal itu karena reaksi yang ditunjukkan oleh Essien ke publik usai insiden oleh Yabes Roni.
"Yabes masih muda, tapi saya menyayangkan sikap Essien," ujar Hans Peter Schaler.
"Dia (Essien) mengejar Yabes, seharusnya kejadian seperti ini tidak terjadi," tutupnya.
Yabes Roni dan Michael Essien terlibat insiden saat Bali United menghadapi Persib Bandung.
Dalam laga di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Bandung, Sabtu (8/4/2017), Essien terlihat mengejar Yabes Roni.
Keduanya terlibat insiden saat laga sudah memasuki menit ke-71 dalam laga uji coba itu