TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemain naturalisasi, Ezra Walian, akan melakukan sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Kamis (18/5/2017).
Hal itu dikonfirmasi langsung oleh Manajer Ezra, Wide Putra, Rabu (17/5/2017).
"Insya Allah, iya besok Ezra akan melakukan sumpah menjadi WNI," kata Wide.
Ezra tidak akan melakukan sumpah menjadi WNI sendirian.
Pasalnya pemain berusia 19 tahun itu juga membawa ayahnya, Glen Walian, untuk bersumpah menjadi WNI.
Akan tetapi Wide belum bisa memberitahukan Ezra dan ayahnya akan disumpah di mana.
Sebab, sampai saat ini ia masih menunggu keterangan dari pihak PSSI selaku Federasi Sepak bola Indonesia.
"Tempat sumpahnya belum diinfo oleh PSSI tapi biasanya di Kanwil (Kantor Wilayah), cuma Kanwil mana msh blm ada info jadi kita ngikut aja," kata Wide.
Saat ini Wide sedang menunggu kehadiran Ezra ke Indonesia.