News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Indonesia

Corsa Sponsori 13 Klub yang Main di Kompetisi Liga 1 dan 2

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pejabat PT Multistrada Arah Sarana Tbk berfoto bersama perwakilan ke-13 klub yang didukung Corsa saat jumpa pers di Jakarta Selatan, Rabu (31/5/2017)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Multistrada Arah Sarana Tbk melaluI Corsa, resmi mendukung 13 klub di Liga 1 dan Liga 2. 

Dari klub Liga 1 terdapat tiga tim yakni Bali United, Persib Bandung, dan Arema FC.

Sedangkan di Liga 2, Corsa memberikan dukungan kepada PSIM Yogyakarta, PSS Sleman, Persiba Bantul, Persis Solo, Celebest FC Palu, PSIS Semarang, Persewangi Banyuwangi, PSMS Medan, Persik Kediri, dan PSCS Cilacap.

Direktur Sales PT Multistrada Arah Sarana Tbk, Uthan Sadikin, berharap dukungan itu memberikan dampak yang besar bagi persepakbolaan Indonesia. 

"Sebanyak 13 klub tersebut tumbuh atas dukungan kami, semoga dapat menggerakkan Liga 1 dan Liga 2 agar semakin bersemangat, kompetitif, sportif, dan menghidupkan sepak bola Indonesia," kata Sadikin di Jakarta Selatan, Rabu (31/5/2017). 

Sadikin menambahkan ke-13 klub sepak bola yang telah disponsori Corsa memiliki daya tarik.

 Ia menilai, ada yang memiliki nilai historis, ada yang memiliki suporter terkreatif, dan ada pula yang memiliki deretan prestasi memukau.

"Karena daya tarik yang unik itulah, ke-13 klub itu dipilih Corsa untuk didukung musim ini," kata Sadikin.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini