TRIBUNNEWS.COM - Andik Vermansah menyebutkan bahwa ada beberapa pemain muda bertalenta yang dapat menggantikan dirinya di Timnas Indonesia.
Sebelumnya, pemain sayap Selangor FA tersebut berharap tak ingin dipanggil ke Timnas Indonesia.
Baca: Mengejutkan! Andik Vermansah justru Berharap tak Masuk Timnas Indonesia di Asian Games 2018
Dengan alasan ingin memberikan kesempatan pada pemain muda untuk masuk skuat Timnas Indonesia.
Salah satunya, Andik Vermansah menyebut nama Febri Hariyadi, pemain sayap Persib Bandung.
Inilah sederet pemain sayap berbakat yang dapat menggantikan Andik Vermansah.
1. Febri Hariyadi
Pemain sayap Persib Bandung menjadi bintang yang bersinar setelah penampilannya di ajang SEA Games 2017 Kuala Lumpur bulan Agustus lalu.
Pada laga persahabatan melawan Timnas Kamboja, Febri Hariyadi masuk skuat Luis Milla dan menjadi starter.
Baca: Ini Alasan Andik Vermansah Berharap tak Dipanggil Timnas Indonesia di Asian Games 2018
2. Ilham Udin Armaiyn
Pemain Bhayangkara FC ini juga layak menjadi starter dengan kecepatan dan kemampuan menusuk lini pertahanan lawan.
Ilham Udin Armaiyn masuk dalam skuat Luis Milla di laga persahabatan melawan Timnas Kamboja.
Pemain kelahiran Tulehu itu juga menjadi pilar penting Bhayangkara FC yang sedang memuncaki klasemen sementara Liga 1.