News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kualifikasi Piala Dunia 2018

Dua Negara Tersubur di Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa

Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang timnas Jerman, Sandro Wagner (kanan), merayakan gol dalam partai Kualifikasi Piala Dunia 2018 lawan Irlandia Utara di Windsor Park, Belfast, 5 Oktober 2017. PAUL FAITH/AFP/BOLASPORT.COM

TRIBUNNEWS.COM, EROPA - Tim nasional Jerman dan Belgia berhasil menjadi dua negara paling subur di Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa.

Dilansir dari Squawka, kedua negara yang sama-sama berhasil lolos ke Piala Dunia 2018 sebagai juara grup ini total mencetak 43 gol selama kualifikasi.

Torehan gol kedua negara tersebut merupakan rekor baru karena terbanyak yang berhasil dicetak sebuah negara di kualifikasi Piala Dunia zona Eropa.

Jerman yang tergabung di Grup C berhasil lolos ke Piala Dunia setelah berhasil memuncaki grup tersebut.

Der Panser total berhasil mencetak 43 gol dan hanya kebobolan empat gol dalam sepuluh pertandingan dan meraih 30 poin.

Baca: Genap Setahun Timnas Argentina Menjelma Lionel Messi FC

Baca: Potret Seorang Dokter Gigi Sukses Bawa Islandia Maju Piala Dunia

Baca: Tanpa Pemain Andalan, Timnas Jerman Impresif Selama Kualifikasi Piala Dunia 2018

Baca: Piala Dunia Rusia Bakal Jadi Pembuktian Messi dan Timnas Argentina

Baca: Lionel Messi Masuk Daftar 5 Raja Dribel Piala Dunia

Uniknya tidak ada nama pemain Jerman yang berada di daftar pencetak gol terbanyak meski mereka menjadi negara yang paling subur selama kualifikasi.

Pemain Jerman yang paling subur di Kualifikasi Piala Dunia 2018adalah Thomas Mueller dan Sandro Wagner yang sama-sama mencetak lima gol.

Kedua nama di atas tertinggal jauh dari pencetak gol terbanyak Kualifikasi Piala Dunia 2018, yaitu Robert Lewandowski yang berhasil mencetak 16 gol.

Sedangkan Belgia yang memiliki torehan sama dengan Jerman selama Kualifikasi Piala Dunia 2018 berhasil melakukannya di Grup H.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini