TRIBUNNEWS.COM - Timnas U-19 Malaysia akhirnya lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2018 yang akan dihelat di Indonesia pada Oktober tahun depan.
Pasukan besutan Bojan Hodak tersebut lolos dari Grup F dengan status runner-up terbaik kelima.
Baca: Kualifikasi Piala Asia U-19 2018: Timnas U-19 Indonesia Dianggap Lawan yang Menakutkan di Grup F
Ada lima runner-up terbaik yang berhak lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2018.
Timnas U-19 Malaysia lolos pada urutan paling akhir di bawah Taiwan, Korea Utara, Thailand, dan Irak.
Sebelumnya, posisi Timnas U-19 Malaysia terancam tak bisa lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2018.
Perjalanan Timnas U-19 Malaysia di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 sebenarnya cukup apik.
Baca: Kualifikasi Piala Asia U-19 2018: Giliran Malaysia Bantai Timnas U-19 Indonesia
Skuat Harimau Muda meraih tiga kemenangan termasuk mengalahkan Timnas U-19 Indonesia dengan skor 4-1.
Mereka hanya kalah dari Timnas U-19 Korea Selatan dengan skor 0-3. (*)
Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Akhirnya, Timnas U-19 Malaysia Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-19 2018 dengan Status Ini