TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Striker Timnas Indonesia, Ilija Spasojevic resmi hengkang dari Bhayangkara FC.
Kepastian Spasojevic hengkang disampaikan langsung oleh CEO Bhayangkara FC, Drs Royke Lumowa pada acara selebrasi gelar juara Bhayangkara FC di Auditorium PTIK, Jakarta Selatan, Selasa (12/12/2017).
Royke juga mengatakan Spasojevic sudah pamitan kepada manajemen Bhayangkara FC.
"Spaso sudah pamitan dan dia akan pergi untuk kembali," kata Royke.
"Dia juga sudah meminta izin kepada saya untuk hengkang dari Bhayangkara FC."
Megawati dan SBY Dipastikan Bakal Turun Gunung Jadi Juru Kampanye di Pilgub Jatim https://t.co/TPaS8qOX1m via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) December 12, 2017
Agen Spaso, Gabriel Budi, tak menampik bahwa pinangan terus berdatangan, termasuk dari klub negara tetangga seperti Melaka United.
Rumor berlabuhnya Ilija Spasojevic pun santer terdengar.
Apalagi baru-baru ini, Spaso menggunggah foto kebersamaannya dengan Datuk Yusoff Mahadi, mantan petinggi klubnya, Melaka, yang kini menjadi Wakil Presiden Asosiasi Sepak Bola Malaysia.
Bintang Bhayangkara FC itu pernah memperkuat Melaka United SA pada 2016-2017.
Melalui media sosial instagram, Ilija Spasojevic mengunggah sebuah foto ketika dirinya bersilaturahmi ke mantan klubnya tersebut.
"Pertemuan yang luar biasa dengan mantan atasan saya di @MelakaUnitedSA dan wakil Presiden Asosiasi Sepak Bola Malaysia, Datuk Yusof Mahadi," tulis Spaso.
Tak hanya itu saja, Spaso juga mengunggah foto dirinya dengan Achmad Jufriyanto yang dirumorkan akan bermain di liga Malaysia.
Namun, menurut agen Spaso, prioritas utama Spaso saat ini bermain untuk klub Liga Indonesia.