Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Tim Persib Bandung kembali menggelar latihan untuk kedua kalinya di bawah arahan langsung sang allenatore, Mario Gomez, Kamis (13/12/2017).
Latihan yang digelar di Lapangan Sesko AD, Jalan Gatot Subroto, Kota Bandung itu diikuti oleh lebih banyak pemain, termasuk sembilan muka baru.
Baca: Diputusin Pacar, Pria Ini Siram Sang Mantan Pakai Miras, Mata Kanan Siswi SMA Itu Pun Hampir Buta
Kesembilan pemain itu berasal dari diklat Persib. Mereka pun bergabung latihan bersama para seniornya.
Kesembilan pemain itu di antaranya, Ilham Qolba, Asep Saepul, Indra Mustafa, Taufik isnan, Tri Wahyudi, Jeni Jatnika, dan Muhammad Wildan.
Segera Memasuki Tahun 2018, Intip Yuk Angka Keburuntunganmu Tahun Depan Berdasarkan Zodiak! https://t.co/9KMd5nxQrz via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) December 14, 2017
Mantan gelandang Maung Bandung, Eka Ramdani yang sebelumnya ikut latihan, kali ini juga turut berlatih.
Sementara itu, Achmad Jufriyanto, Hariono, dan Purwaka Yudhi belum terlihat ikut berlatih.
Begitupun Tantan, Sergio Van Dijk, dan Raphael Maitimo juga belum ikut berlatih.
Berfoto dengan Nagita, Posisi Ayu Ting Ting Hingga Pakaiannya Tuai Hujatan: Takut Kejambak Rafathar https://t.co/R0mBeEnJpD via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) December 14, 2017
Semua pemain asing Persib juga belum ada yang bergabung.
Latihan sberjalan seperti sehari sebelumnya. Para awak media hanya diizinkan mengambil gambar selama 15 menit.
Sementara bobotoh tetap tidak diizinkan untuk menonton latihan tersebut.