TRIBUNNEWS.COM, SPANYOL - Klub Liga Spanyol, Sevilla, resmi merekrut penyerang Everton, Sandro Ramirez.
Melalui akun Twitter resmi mereka yang dilansir BolaSport.com, Sevillaresmi mengumumkan perekrutan Sandro Ramirez pada hari terakhir bursa transfer Januari, Rabu (31/1/2018).
Sevilla meminjam Sandro dari Everton hingga akhir musim ini.
Kepindahan ini terbilang wajar mengingat Sandro terbilang gagal total di Liga Inggris.
Sandro Ramirez dibeli Everton pada musim panas lalu, namun tampil tak cemerlang.
Baca: Marc Bartra Kembali Merumput dI Liga Spanyol Bukan Bersama Barcelona
Dari 15 kali tampil, penyerang berusia 22 tahun itu hanya mencetak sebiji gol di semua ajang.
Ia bahkan sama sekali tak mencetak gol dari delapan kali tampil di Liga Inggris.
Hal ini sangat berbeda dengan ketajamannya musim lalu bersama Malaga di Liga Spanyol.
Musim lalu Sandro mencetak 14 gol dari 30 pertandingan di Liga Spanyol.
Itu adalah satu-satunya musim di mana Sandro Ramirez membela Malaga setelah sebelumnya bermain bagi Barcelona.
Everton sudah merekrut penyerang anyar dari Besiktas, Cenk Tosun, untuk menambal lubang di lini depan mereka.
Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Gagal di Inggris, Mantan Penyerang Barcelona Balik ke Spanyol