Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Turun dengan pemain lapis kedua, Persija Jakarta terlihat kebingungan saat Madura United langsung menggempur pertahanan Persija sejak menit-menit awal.
Benar saja, laga baru berjalan tiga menit, MU langsung mendapatkan hadiah penalti usai Bayu Gatra dijatuhkan di dalam kotak penalti.
Fabiano yang maju sebagai eksekutor pun mampu menjalankan tugasnya dengan baik meski gol tercipta dari hasil rebound setelah ditepis Daryono
Pascagol dari MU, permainan Persija terlihat mulai mengambil inisiatif untuk menyerang.
Peluang matang Persija lahir pada menit ke-18. Fitrah Ridwan yang lepas dari kawalan langsung melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti, namun sayang, bola masih bisa dihalau penjaga gawang MU, Hery Prasetyo.
Lima menit berselang, tim berjuluk Macan Kemayoran kembali mendapat peluang. Kali ini melalui tendangan salto Vava Mario Yagalo.
Namun, lagi-lagi peluang tersebut masih belum dapat menghasilkan gol, lantaran bola mengarah tipis di samping gawang Hery Prasetyo.
Sementara itu, dari kubu MU juga terlihat beberapa kali mengancam gawang Persija melalui Greg Nwokolo.
Apiknya penampilan Daryono di bawah mistar gawang Persija pun membuat MU gagal menggandakan kedudukan.
Skor 0-1 bagi keunggulan MU pun terus bertahan hingga wasit Thoriq Alkatiri meniup peluit tanda akhir babak pertama selesai.
Babak kedua, kedua tim kembali bermain dengan tempo cepat.
Bahkan, demi mengejar ketertinggalan, pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco memasukan tiga pemain pilarnya yakni Marko Simic, Ramdani Lestaluhu dan Riko Simanjuntak.
Namun, masuknya ketiga penggawa Persija tersebut tak terlalu berdampak banyak bagi permainan Persija.
Menit ke-74, Ramdani sempat mencetak gol, namun gol tersebut dianulir wasit lantaran telah terjebak offside terlebih dulu.
Alih-alih menyamakan kedudukan, Persija justru kembali menerima gol kedua MU.
Zah Rahan yang tanpa pengawalan dari sisi kanan berhasil menusuk ke dalam kotak penalti dan melepaskan sepakan keras medatar.
Daryono pun kembali memungut bola dari dalam jaringnya untuk kali kedua.
Skor 0-2 bagi keunggulan Madura United pun terus bertahan hingga babak kedua usai.
Hasil ini membawa MU bertengger di puncak klasemen sementara Liga 1 2018 dengan mengoleksi 16 poin.
Tak hanya itu, kemenangan atas Persija di SUGBK juga sekaligus mematahkan tradisi Persija yang tak pernah kalah jika bermain di SUGBK.